Bukan Soal Popularitas, Begini Cara untuk Membangun Relasi!
08 Januari 2026
3
Suka
(Terinspirasi dari Buku How to Influence People dan James Clear Article)
Saat melihat seseorang yang populer, terkadang kita bertanya-tanya, bagaimanakah orang tersebut dapat sangat disukai bahkan dengan usaha yang terbilang mudah, sedangkan yang lainnya, harus bekerja keras untuk berkomunikasi dan disukai oleh orang lain. Ternyata, hal ini dapat dilakukan jika kamu mengetahui trik bagaimana cara mendapatkan kepercayaan lawan bicaramu tanpa paksaan dan manipulasi. Yuk simak artikel ini untuk mendapatkan jawabannya!
Saat memasuki jenjang perkuliahan maupun pekerjaan, sering sekali kita dihadapi oleh tekanan untuk beradaptasi dengan lingkungan baru, sebagai manusia, hal ini dilakukan dengan berkomunikasi dengan harapan untuk membantu mempercepat adaptasi dan membangun relasi jangka panjang yang baik. Kenyataannya, hal ini tidak semudah yang terlihat, oleh karena itu hal ini masih menjadi kesulitan banyak orang dalam membangun relasi.
Secara umum, manusia dikenal sebagai makhluk sosial yaitu selalu ingin berbaur, menjalin ikatan, dan mendapatkan rasa hormat serta persetujuan dari sesama. Melalui sifat dasar ini, kita mengetahui bahwa manusia dipenuhi oleh ego dan cara terbaik untuk memenangkan hati seseorang adalah dengan tidak mengkritik yang memantik ego dan harga diri seseorang, sebaliknya berikan pujian (Praise) dengan membangun hubungan, kepercayaan.
Setelah mengetahui latar belakang, berikut adalah langkah-langkah yang dapat diterapkan untuk membangun relasi kepada seseorang. Buku How to Influence People memberikan enam cara untuk membuat lawan bicara menyukaimu diantaranya:
Be genuinely interested in them. Hal ini dapat dilakukan dengan cara menyapa lawan bicara, mengingat hal-hal kecil mereka seperti tanggal ulang tahun dan hobi, hingga aktif bertanya dan mendengarkan.
Smiling, terlihat sederhana tetapi pada saat kamu tersenyum maka orang lain akan merasakan energi yang sama.
Remember that person name, nama seseorang merepresentasikan identitas mereka, sehingga jika kamu memanggil lawan bicara dengan nama, hubungan akan terasa lebih terkoneksi.
Be a good listener. Pada saat kamu mendengarkan lawan bicaramu, maka kamu sudah membuka satu kunci menuju perhatiannya, karena pada dasarnya semua orang suka merasa di dengar.
Talk about their interests. Cara terbaik untuk mendapatkan perhatian seseorang adalah dengan mengetahui apa yang mereka sukai, ini adalah cara terbaik untuk memulai topik pembicaraan.
Make the other people feel important and do it sincerely. Seseorang umumnya akan merasa sangat bahagia jika mereka merasa penting dan kamu menunjukkannya pada mereka dengan tulus, sesimple memberikan apresiasi pada orang-orang terdekat yang kamu sering jumpai, dapat memperbaiki mood mereka sepanjang waktu tanpa kamu sadari.
Yang terakhir tetapi tidak kalah penting adalah untuk selalu berbuat baik kepada seseorang, kembali pada sifat dasar manusia yang haus akan validasi, memperlakukan seseorang dengan baik dan tulus adalah kunci utama untuk memenangkan hati lawan bicara dan membuat dirimu bahagia, bahkan James Clear dalam artikelnya menyampaikan bahwa jika tujuan anda adalah kolaborasi dan memulai hubungan baik dengan seseorang, maka berhubunganlah baik dengan orang tersebut.
Jika kamu menyukai artikel ini, jangan lupa untuk tinggalkantanda suka dan komentar. Jika kamu tertarik dengan Akuntansi UBAYA, Jangan lupa untuk daftarkan dirimu segera! Kami tunggu di UBAYA.
-Intan
Referensi:
Carnegie, D. (1981). How to win friends & influence people (Revised ed.). New York, NY: Simon & Schuster.